Penghuni Panti Asuhan Anak Mentawai Gadut Ikuti Sosialisasi Pemahaman Prilaku Agresi
HORIZONE - Meminimalisir Prilaku Agresi pada remaja mahasiswa Fakultas Psikologi UPI YPTK Padang melakukan sosialisasi di Panti Asuhan Anak Mentawai Gadut Padang Jumat (12/1) lalu.
Menurut Novia Azzahra mahasiswi Universitas Putra Indonesia YPTK Padang dipilihnya Panti Asuhan Khusus Anak Mentawai karena penghuni panti ini terdapat beberapa anak kecil dan remaja bahkan sampai bangku kuliah.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk memenuhi tugas psikologi sosial namun kami melakukan kegiatan ini memang dari hati kami dan ingin memberi antar sesama yang membutuhkan, supaya kami sadar akan nikmat yang telah diberikan, ungkap Novia .
Dikatakan Novia, dalam sosialisasi diberikan arahan tentang perilaku agresi. Perilaku tersebut sering terjadi di kalangan anak-anak, remaja bahkan dewasa dan sangat sering terjadi di suatu kelompok seperti panti ashuan.
Mahasiswa Psikologi UPI YPTK memberi sedikit pengetahuan dan pembelajaran akan bahayanya perilaku agresi tersebut dan untuk menyadarkan manusia akan pentingnya menjaga antar sesama supaya terjadi kehidupan yang harmonis dan tentram
Kegiatan ini dapat menambah pengalaman dan pengetahuan kepada kami maupun kepada anak-anak panti yang mendengarkan kami, papar Novia.
( Via Azz )
What's Your Reaction?



