Siswa SMP Negeri Kota Padang Ikuti Bimtek Perilaku Positif Di Mako Yonif 133 Yudha Sakti

HORIZONE - Wali Kota Padang Hendri Septa membuka Bimtek Bimbingan Teknis (Bimtek) Perilaku Positif Remaja untuk siswa-siswi SMP Negeri se-Kota Padang Tahun 2023 di Mako Batalyon Infanteri (Yonif) 133 Yudha Sakti Selasa (14/11/2023).
Wali Kota Padang Hendri Septa mengharapkan, generasi muda yang cerdas secara intelektual, moral dan spiritual terus tercipta.
Lebih lanjut Wako Padang mengatakan pemberian Bimtek ini merupakan bentuk perhatian dan kasih saya pemerintah terhadap peserta didik selaku generasi penerus bangsa.
"Saya berharap selama dua hari mengikuti Bimtek di sini akan ada perubahan perilaku bagi anak-anak kita ini. Semoga setelah itu dapat mengajak teman-temannya di sekolah untuk senantiasa melakukan hal-hal yang positif dan menjauhi hal-hal yang tak diinginkan, seperti tawuran, pergaulan bebas, penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja lainnya," harap Wako Hendri Septa menegaskan.
Seperti diketahui, sejumlah murid SMPN peserta Bimtek akan ditempa dan diberikan pembinaan secara fisik, mental, skill, sosial serta spiritual oleh para pelatih dari Yonif 133 Yudha Sakti.
Dalam kesempatan itu juga hadir Kadisdikbud Kota Padang Yopi Krislova bersama Kepala Sekolah SMP Negeri se-Kota Padang dan para orang tua sejumlah murid SMPN peserta Bimtek Perilaku Positif Remaja tersebut.
( Chenk/R ** )
What's Your Reaction?






